Kamis, 25 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Lazada Tunjuk Nakhoda Baru, Pernah Jadi Bos di Indonesia

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Laazada Group, Jumat (26/6) mengumumkan penunjukan Chun Li sebagai Group Chief Executive Officer (CEO). Dengan pengalaman panjangnya dalam arsitektur teknologi dan strategi produk, Chun Li akan memperkuat posisi kompetitif Lazada melalui penerapan data technology dan lokalisasi bisnis di enam negara Lazada beroperasi.

Pria yang menjadi Presiden Lazada Group sejak 2017 dan CEO Lazada Indonesia CEO sejak Juli 2019 ini memiliki pengalaman mendalam tentang bisnis Lazada dan pasar e-commerce. Chun Li menggantikan Pierre Poignant, yang akan menjadi asisten khusus Chairman dan CEO Alibaba Group Daniel Zhang.

“Chun adalah pemimpin berpengalaman yang bisa mewujudkan visi Lazada memadukan perdagangan dan ekonomi untuk memajukan ekonomi digital Asia Tenggara,” ujar Lucy Peng, Chairwoman Lazada Group, Jumat (26/6). Menurutnya, di bawah kepemimpinan Pierre, Lazada mengalami pertumbuhan yang sehat dua tahun terakhir. “Sebagai salah satu pendiri Lazada, Pierre telah menginspirasi kita,” kata Lucy.

Prioritas Lazada adalah menciptakan nilai unik bagi penjual dan konsumen di Asia Tenggara. E-commerce mengalami momentum luar biasa di Asia Tenggara. “Bersama talenta lokal, kami akan memperkuat inovasi digital dan pengembangan bisnis Lazada. Untuk membekali para penjual mencapai kesuksesan dan menghadirkan pengalaman terbaik bagi konsumen kami,” ujar Chun Li, CEO Lazada Group.

Lazada melayani lebih dari 70 juta konsumen di enam negara. Perusahaan terus memperkuat pangsa pasar di Indonesia, ekonomi terbesar di Asia Tenggara. Di periode yang sama, pesanan di Lazada Indonesia tumbuh lebih dari 170% year-on-year. Melampaui kompetitornya di negara tersebut. 

Lazada terus menerapkan strategi consumer engagement yang didorong teknologi kelas dunia dari ekonomi digital Alibaba. Pengembangan SDM lokal terus menjadi prioritas bagi Lazada. Saat ini, lebih dari 90% SDM Lazada adalah warga negara setempat. (sya)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER