Rabu, 17 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Luncurkan ruangkelas, Ruangguru Berikan Sistem Pembelajaran Jarak Jauh Gratis

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Menyambut tahun ajaran baru dengan belajar-mengajar jarak jauh, Ruangguru meluncurkan ruangkelas gratis. Ini bisa digunakan puluhan juta guru dan siswa di seluruh Indonesia.

Kini, semua kegiatan belajar-mengajar yang biasanya dilakukan secara tatap muka di dalam kelas bisa dilakukan secara daring di ruangkelas tanpa mengeluarkan biaya. Misalnya pemberian materi belajar dan tugas kepada siswa, diskusi antar siswa dan guru, penilaian hasil belajar siswa, dan lainnya. Semua bisa diakses di aplikasi belajar Ruangguru. 

Belva Devara, Pendiri dan Direktur Utama Ruangguru menuturkan, ruangkelas, sebagai sebuah sistem kelola Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ), merupakan langkah Ruangguru memastikan PJJ di tahun ajaran baru ini tetap terlaksana secara mudah, efektif, dan efisien.

“Kami harap mempermudah guru mengatur kegiatan belajar mengajar jarak jauh. Dan siswa bisa mengikuti rencana belajar dengan baik. Semua dalam satu platform sistem belajar,” tambah Belva, Rabu (9/7).

Guru dan siswa akan mendapatkan berbagai fitur-fitur di dalam produk ruangkelas.

  • Classroom

Melalui fitur Classroom, guru dapat membuat kelas sesuai kebutuhan. Seperti jangka waktu pengerjaan tugas dan materi belajar, mengundang siswa dan guru lain menjadi anggota kelas. Serta menggunakan fasilitas chat group guna melancarkan komunikasi dalam kelas. 

Dalam chat group, guru dan siswa dapat berdiskusi tentang materi dan tugas. Serta melampirkan foto maupun berkas dalam mengirimkan pesan yang berkaitan dengan topik pembelajaran.


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER