Rabu, 24 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Emas Jadi Favorit, Mandiri Syariah Sediakan Fitur Jual Beli Emas untuk Nasabah

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Emas menjadi safe haven di aaat tak menentu. Maka, mengakomordir kebutuhan berinvestasi emas, Bank Syariah Mandiri (Mandiri Syariah) meluncurkan fitur e-mas di Mandiri Syariah Mobile (MSM).

Melalui fitur e-mas ini, nasabah dapat memiliki rekening menyimpan emas yang dapat di top-up, ditarik dan ditransfer cukup dari handphone. Direktur Information Technology, Operation & Digital Banking Mandiri Syariah, Achmad Syafii mengatakan, investasi emas merupakan alternatif instrumen investasi yang semakin diminati masyarakat. Walaupun bergerak volatil, secara jangka panjang harga emas relatif terus meningkat.

Tren pembelian emas untuk keperluan pembiayaan kepemilikan emas di Mandiri Syariah mengalami peningkatan dua kali lipat di masa pandemi dibanding sebelum pandemi. “Berdasarkan tren dan kebutuhan customer tersebut, kami meluncurkan layanan digital berbasis emas melalui fitur e-mas di MSM,” jelas Syafii.

Fitur ini menjadi solusi untuk melindungi nilai tabungan nasabah. nNsabah yang sebelumnya telah memiliki Tabungan Mudharabah atau Wadiah Mandiri Syariah, dapat membuka rekening e-mas. Selanjutnya membeli, menjual, mengambil fisik dan mentransfer saldo emas kepada orang lain.

Pembelian emas di fitur ini terbilang fleksibel secara nominal. Cukup dengan setoran awal 0,1 gram atau kurang dari Rp 100.0000, nasabah dapat menikmati fitur ini. Setoran berikutnya minimal hanya 0,05 gram atau tidak sampai Rp 50.000.

Selain investasi e-mas, saat ini nasabah juga dapat mengajukan gadai emas melalui MSM. Proses gadainya dapat dipilih antara pick-up oleh bank atau dengan berkunjung ke cabang terdekat. (yof)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER