Rabu, 29 Maret 2023

Di Hadapan Nasabah, AJB Bumiputera Berjanji Membayar Klaim Polis di Bawah Rp 10 Juta

BACA JUGA

- Advertisement -

FinTechnesia.com | Nasib nasabah korban gagal bayar AJB Bumiputera sedikit menemukan titik terang, setelah 90 nasabah melakukan aksi unjuk rasa damai di Wisma Bumiputera, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Kamis (3/12).

Dalam aksi itu, perwakilan nasabah korban gagal bayar ini diterima oleh Sekretaris Ketua Badan Perwakilan Anggota (BPA) Nurhasanah, Direktur SDM Dena Chaerudin, sekretaris direksi, dan Asisten Direktur Pemasaran Jaka Irwanta.

Fien Mangiri, koordinator nasabah korban gagal bayar Bumiputera di Jabodetabek dan Jawa Barat, menjelaska, hingga kini kelompoknya memiliki anggota dengan jumlah 500 polis dan nilai tunai Rp 15 miliar. “Pertemuan menjanjikan pencairan klaim nasabah berstatus habis kontrak (HK) dengan nilai di bawah Rp 10 juta, status HK dana kelangsungan belajar (DKB) atau meninggal dunia, dan polis berstatus paling lama. Kami memberikan waktu satu pekan untuk realisasi komitmen tersebut,” ujar Fien dalam keterangan pers, Kamis (3/12).

Dalam pertemuan itu, nasabah diagendakan bisa berdiskusi dengan Nurhasanah, Kepala BPA AJB Bumiputera pekan depan. (mrz)

- Advertisement -
sidebar
sidebar

BERITA TERBARU

header

POPULER