Minggu, 14 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

DOKU, Bank Mandiri dan MKP Mobile Digitalisasi Pasar Tradisional di Bali

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Teknologi digital yang mendukung interaksi non-sentuh menjadi opsi masyarakat agar kegiatan sehari-hari dapat terus berjalan walau ruang gerak dibatasi. Hal inilah yang mendasari kerja sama antara DOKU, Bank Mandiri dan MKP Mobile Semarang meluncurkan sistem e-retribusi di PD Pasar Singaraja, Bali.

Made Agus Yudirsana, Direktur Utama PD. Pasar Singaraja menjelaskan, PD. Pasar memprioritaskan penerapan sistem e-retribusi untuk menjaga agar transaksi di pasar rakyat tetap nyaman, mudah dan minim interaksi fisik.

Bank Mandiri mendorong pedagang di pasar rakyat Banjar dan pasar Seririt untuk melakukan transaksi dengan mengedepankan protokol kesehatan dan mengurangi kontak secara fisik. Mengusung e-retribusi sebagai solusinya.

Bank Mandiri Cabang Singaraja  menggandeng MKP Mobile Semarang sebagai penyedia mesin point of sales (POS) digital. Didukung oleh DOKU sebagai agregator pembayaran sekaligus penyelenggara QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) yang memegang lisensi Bank Indonesia.

Rama Prahara, Chief Product Digital Services Officer DOKU menyampaikan, penerapan sistem e-retribusi di kedua pasar ini menandai babak baru perjalanan inovasi produk DOKU. “Sistem pembayaran benar-benar digunakan publiK. Di luar koridor bisnis financial technology (fintech) dan korporat,” kata Rama, Selasa (9/3).

Dengan sistem e-retribusi, para pedagang di pasar Banjar dan pasar Seririt dapat membayarkan iuran bulanan secara non-tunai dengan pilihan metode bayar menggunakan scan QRIS DOKU atau Mandiri e-money. Lalu cara memindainya pada mesin POS digital yang disediakan oleh MKP Mobile Semarang. (yof)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER