Rabu, 24 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Penguatan Industri, AFPI Dorong Fintech Gaet Izin OJK

BACA JUGA




FinTechnesia.com |Penguatan industri financial technology (fintech) peer to peer lending (fintech pendanaan) adalah mutlak. Aosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) memacu anggotanya agar mendapatkan izin usaha dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Hal ini seiring semakin maraknya operasional fintech ilegal. Diharapkan ke depan hanya fintech pendanaan berizin OJK yang dapat beroperasi di Indonesia. Sejak awal tahun ini, sudah ada tambahan 19 anggota AFPI mengantongi izin OJK.

Direktur Eksekutif AFPI, Kuseryansyah mengatakan, dengan semakin banyaknya anggota AFPI yang mengantongi izin usaha, diharapkan industri fintech pendanaan di Tanah Air semakin kredibel, kokoh. Sekaligus menutup celah beroperasi fintech illegal atau pinjol ilegal yang merugikan industri dan masyarakat. 

Ada 10 anggota AFPI yang baru saja mengantongi izin usaha dari OJK. “Dengan demikian, sejak awal tahun ini saja, sudah ada 19 member AFPI yang peroleh izin. Ini kemajuan besar, dan kami harapkan, kedepannya akan semakin banyak anggota lainnya mengikuti jejak dari 56 anggota berizin OJK,” kata Kuseryansyah, Senin (3/5).

AFPI akan terus mendukung para anggota mempercepat perolehan izin usaha OJK. AFPI tengah berkoordinasi dengan sejumlah pihak termasuk DPR untuk mempertimbangkan adanya payung hukum setara undang-undang yang mengatur fintech. Yakni hanya fintech pendanaan yang berizin OJK yang dapat beroperasi di Indonesia. 

“Kami ingin ada peraturan yang mengatur bahwa hanya fintech berizin OJK yang boleh beroperasi. Anggota kami yang masih berstatus terdaftar, kita dorong agar segera memperoleh status berizin OJK. Hal ini agar tidak ada celah bagi pihak pinjol atau fintech illegal bermain, jika tetap beroperasi, dengan adanya UU yang mengatur fintech, pinjol illegal masuk dalam pidana melanggar UU,” ujar Kuseryansyah.

Kesepuluh anggota AFPI yang baru saja memperoleh izin usaha OJK per akhir April 2021 yakni Dhanapala, Cicil, 360 KREDI, Kredinesia, Pintek, Modal Rakyat, Solusiku, Cairin, TrustIQ dan KlikKami.

Adapun anggota AFPI yang lebih dulu memperoleh izin OJK sejak awal 2021 (6 Januari). Yakni PINJAM YUK, FinPlus, UangMe, dan PinjamDuit. Peroleh izin per 23 Februari 2021 yakni DANA SYARIAH, BATUMBU, Cashcepat, klikUMKM, dan Pinjam Gampang. 

Dengan demikian, sejak awal tahun ini total ada 19 anggota AFPI yang sudah mengantongi izin OJK. Sehingga total fintech pendanaan yang sudah memperoleh izin OJK sebanyak 56 penyelenggara fintech P2P lending. Sisanya, 90 dari 146 anggota AFPI  berstatus terdaftar bisa segera mendapatkan status berizin OJK. (eko)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER