Jumat, 22 Maret 2024
FINTECHNESIA.COM |

Indosat Ooredoo Integrasikan Solusi Otentikasi Seluler Sekali Klik IPification

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Indosat Ooredoo, terus meluncurkan penawaran digital baru mendukung gaya hidup online pelanggan. Kini Indosat Ooredoo bermitra dengan IPification.

Keduanya menghadirkan solusi otentikasi seluler sekali klik, verifikasi pengguna, dan pencegahan penipuan tanpa kata sandi. Melalui kerjasama ini, Indosat Ooredoo menghadirkan pengalaman pengguna lebih baik dengan sistem keamanan kelas dunia secara simultan.

Indosat Ooredoo menerapkan teknologi GMiD-BOX yang dipatenkan IPification. Jadi memungkinkan setiap pengembang aplikasi seluler di Indonesia menyediakan otentikasi seluler yang mulus dan aman dalam layanan verifikasi telepon bagi pelanggan Indosat Ooredoo. Dengan menyediakan IPification kepada pelanggan, Indosat Ooredoo dapat meningkatkan dan mengamankan pengalaman pengguna saat registrasi dan login.

Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo, Ritesh Kumar Singh mengatakan, kemitraan dengan IPification ini memungkinkan menyediakan proses otentikasi yang cepat dan andal. “Di sisi bisnis digital, integrasi ini akan memungkinkan IPification untuk menjangkau dan melibatkan target pasar mereka. Sehingga bisa menghasilkan akuisisi pelanggan dan lifetime value yang lebih tinggi,” terang Ritesh, Rabu (14/7).

Stefan Kostic, CEO IPification menjelaskan,  fintech, perbankan, aplikasi ride-hailing, game, taksi dan layanan pengiriman, hiburan, streaming, dan aplikasi lain di Indonesia dapat memanfaatkan solusi otentikasi dan verifikasi pengguna berkeamanan canggih yang melindungi privasi pengguna sekaligus menawarkan pengalaman pengguna yang mulus pada saat yang sama. “Kami sangat tertarik untuk memperluas layanan kami di pasar Asia Tenggara lebih jauh,” ujar Stefan.

Indosat Ooredoo saat ini memiliki lebih dari 60 juta pelanggan. Sementwrq IPification telah bertumbuh secara pesat sejak 2020 dengan menerapkan solusi otentikasi seluler, verifikasi telepon, dan pencegahan penipuan di lebih dari 18 pasar. Menjangkau lebih dari 550 juta pengguna. (yof)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER