Sabtu, 23 Maret 2024
FINTECHNESIA.COM |

Riset Mastercard: Masyarakat Ingin Memperluas Pengetahuan Mereka

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Penemuan riset Experience perdana Mastercard mengungkap, orang-orang menyadari pentingnya pengembangan diri. Mereka bersedia menginvestasikan waktu dan tenaga untuk mencoba berbagai pengalaman yang membuat mereka tetap bersemangat, bahkan setelah momentum tersebut berakhir.

Mereka lebih memilih pengalaman yang dapat dilakukan bersama keluarga dan teman (81%). Dan ingin mengunjungi tempat-tempat baru agar mereka dapat melihat dan melakukan hal-hal yang belum pernah dilakukan sebelumnya (71%).

Selain itu, mereka juga terbuka terhadap pengaruh budaya dan pengalaman mempelajari budaya-budaya baru (66%). Pengalaman yang memungkinkan para konsumen terhubung dengan orang-orang yang penting bagi mereka merupakan faktor paling utama yang membuat sebuah pengalaman terasa lebih berharga (priceless).

“Mastercard telah sejak lama menjadi sebuah brand yang menghubungkan satu orang dengan orang lain dan minat mereka,” kata Raja Rajamannar, Chief Marketing and Communications Officer Mastercard, Rabu (18/8)

Pandemi telah mendorong orang u mempertimbangkan kembali apa yang mereka cari dari sebuah pengalaman. Dan brand harus menyusun strategi bagaimana cara memberikan pengalaman tersebut.

Temuan-temuan dari riset ini membantu Mastercard untuk memahami apa yang dianggap bernilai oleh orang-orang di masa-masa ini. Dan pengalaman seperti apa yang dapat diberikan operusahaan untuk membantu menciptakan momentum dan kenangan. (yos)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER