Jumat, 22 Maret 2024
FINTECHNESIA.COM |

Investasi Sukuk Ritel 015, Ini Strategi Mandiri Sekuritas Sebagai Mitra Distribusi

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Pemerintah menawarkan instrumen investasi sukuk ritel seri SR015. Instrumen ini dikelola secara syariah.

Mandiri Sekuritas menjadi salah satu mitra ditribusi menawarkan investasi ini khusus kepada investor individu warga negara Indonesia (WNI) dengan tenor tiga tahun dan tingkat imbal hasil/kupon tetap 5,1% per tahun.

Dengan minimal pembelian Rp 1 juta, ditawarkan mulai 20 Agustus 2021 sampai 15 September 2021. Dan jatuh tempo pada 10 September 2024. 

Produk ini mencoba menyasar investor milenial dan Gen-Z yang ingin mulai berinvestasi atau memperkuat investasi keuangan mereka. Per 30 Juni 2021, komposisi investor milenial dan Gen-Z Mandiri Sekuritas mencapai 70%. Sementara partisipasi nasabah milenial yang berinvestasi di Surat Berharga Negara (SBN) mencapai 80%. 

Direktur Mandiri Sekuritas, Theodora VN Manik mengatakan, dengan memiliki SR015, nasabah dapat memperoleh manfaat investasi untuk mendukung kemapanan keuangan masa depan sekaligus berkontribusi langsung terhadap pemulihan ekonomi nasional. Seluruh dana yang terkumpul dari penjualan SR015 akan digunakan untuk membiayai Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

SR015 merupakan alternatif diversifikasi investasi yang aman, mudah, dan menguntungkan serta likuid. “Aman karena dijamin oleh negara dan halal. Mudah karena investasi dapat dilakukan secara onlinemelalui platform Mandiri Online Securities Trading (MOST). Dan menguntungkan karena imbal hasil yang tetap,” kata Theodora pekan lalu. 

SR015 menggunakan akad ijarah – asset to be leased. Dalam akad ini, dana hasil penerbitan untuk kegiatan investasi berupa pembelian hak manfaat Barang Milik Negara lalu disewakan kepada pemerintah serta pengadaan proyek untuk disewakan kepada pemerintah. Imbal hasilnya didapat dari keuntungan hasil kegiatan investasi tersebut. (yof)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER