Selasa, 26 Maret 2024
FINTECHNESIA.COM |

Hadapi 2022, Ini Langkah POCO yang Semakin Agresif

BACA JUGA




FinTechnesia.com | POCO, brand teknologi populer teknologi muda dunia, menegaskan akan menggebrak pasar smartphone Tanah Air di tahun 2022. Ada sejumlah berbagai strategi-strategi agresifnya.

Berbagai inisiatif dan pencapaian di tahun 2021 menjadi modal penting bagi POCO untuk melesat dan melanjutkan aksi-aksinya. Agar semakin digemari oleh para pengguna yang berjiwa muda di tahun 2022.

“Di tahun 2022 ini kami memiliki strategi yang agresif untuk menjadi brand teknologi lifestyle trendsetter No. 1 di Indonesi. Termasuk meningkatkan pertumbuhan basis penggemar. Semakin banyak kolaborasi dengan mitra strategis dan POCO Icon, menambah jumlah POCO Store, hingga menjangkau lebih banyak komunitas,” ujar Andi Renreng, Head of Marketing POCO Indonesia, Senin (10/1).

POCO akan meneruskan komitmennya untuk menghadirkan berbagai produk berperforma ekstrem. Dalam harga ekstrem yang ditujukan untuk target penggunanya yang unik. Yaitu Gen Z dan milenial.

Sepanjang tahun 2022, POCO akan menghadirkan lebih banyak produk-produk ekstremnya yang mendobrak pasar smartphone Tanah Air. Mulai dari seri M di kelas entry-level, seri X yang merupakan kelas xtreme performance, hingga seri F sebagai kelas flagship dari POCO.

Hal ini dimungkinkan karena POCO adalah brand independen sejak awal 2021. POCO akan beroperasi dengan strategi dan pendekatan yang berbeda meskipun masih berbagi infrastruktur dengan Xiaomi. Seperti layanan purna jual, manufaktur, serta quality control(nin)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER