Rabu, 17 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Gandeng ZA Tech dan Grab, Zurich Genjot Inklusi Asuransi di Indonesia

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Mempermudah akses masyarakat terhadap produk asuransi di dunia digital, PT Zurich Asuransi Indonesia Tbk dan ZA Tech Global Limited berkolaborasi dengan PT Web Proteksi Solusindo (WPS) sebagai strategic brokerage partner. 

Mereka bekerja sam menghadirkan produk asuransi yang inovatif dan terjangkau yang dapat diakses dengan mudah melalui aplikasi Grab. Grab sendiri salah satu mitra ekosistem ZA Tech di Asia Tenggara. 

Direktur Utama Zurich Asuransi Indonesia, Hassan Karim menyatakan, pihaknya memahami pentingnya asuransi bagi nasabah. Terutama dalam situasi saat ini yang belum pernah kita alami sebelumnya. 

“Keahlian teknologi ZA Tech mendukung Zurich dalam menyediakan kenyamanan dan perlindungan terbaik bagi nasabah kami. Melalui teknologi termutakhir,menghadirkan asuransi yang lebih mudah diakses, digital, dan terjangkau,” terang Hassan, Kamis (13/1).

Nasabah kini dapat membeli produk asuransi di mana saja melalui aplikasi Grab. Berkat dukungan teknologi ZA Tech, mensukseskan ekosistem mitra dan penyedia asuransi melalui teknologi dan pengetahuan yang unggul.

Young Yang, General Manager ZA Tech Southeast Asia menyatakan, “Zurich adalah mitra tepat dengan visi yang sejalan mendukung pertumbuhan inklusi asuransi di Indonesia.

“Teknologi terdepan kami akan melengkapi proposisi dan layanan Zurich menyediakan asuransi yang lebih mudah diakses. Kami percaya kemitraan kami dapat menyediakan perlindungan yang mudah dan terjangkau bagi seluruh masyarakat Indonesia,” terang Yong.

ZA Tech adalah perusahaan teknologi yang didirikan oleh ZA International. Dan didukung oleh Vision Fund 1 dari Softbank. (nau)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER