Senin, 25 Maret 2024
FINTECHNESIA.COM |

Erajaya Micro Meluluskan Peserta Didik PKL Batch 3

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Program Praktik Kerja Lapangan EMiL (Erajaya Micro Learning), merupakan salah satu program unggulan Yayasan Erajaya Peduli Bangsa, lembaga nirlaba dari PT Erajaya Swasembada Tbk. Pada periode Maret – Juni 2022 telah meluluskan 24 siswa batch 3. Mereka berasal dari SMK 47 & SMK 48 jurusan Bisnis & Manajemen.

Program ini bertujuan memfasilitasi kebutuhan dunia pendidikan vokasi untuk mendapatkan pembelajaran dan pengalaman kerja secara langsung. Ini salah satu perwujudan dari pilar LENTERA Erajaya Peduli yakni Lentera Cerdas.

Sebelumnya, Erajaya telah melepas 78 siswa lulusan PKL EMiL di tahun 2021. Berbeda dengan dua batch sebelumnya yang dominan menggunakan metode daring, pada batch kali ini mereka mendapatkan kesempatan untuk terlibat langsung dalam kegiatan In Store Training dan menjadi Erafone Representative Officer (ERO) di 4 Store Erafone di Jakarta selama dua pekan di bawah bimbingan para trainer dan senior di lapangan.

Jimmy Perangin Angin, Chief Human Capital, Legal dan CSR Erajaya mengatakan, program ini bagian komitmen tanggung jawab sosial Erajaya Group yang terintegrasi dengan strategi bisnis.

“Saat ini, kegiatan PKL melalui platform EmiL sudah secara offline. Yakni melibatkan peserta untuk terjun angsung dalam kegiatan In Store Training dan dapat mempraktekan hasil belajarnya. Kegiatan ini diharapkan dapat mempersiapkan peserta memasuki dunia usaha & dunia industri setelah lulus nantinya,” terang Jimmy, Rabu (15/6).

Setelah lulus SMK, para peserta program ini mendapatkan kesempatan bergabung menjadi karyawan di Erajaya Group. Dengan bekal pembelajaran dan pengalaman yang sudah
diperoleh sejak dibangku sekolah melalui program EMiL. (nin)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER