Rabu, 17 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

VIDA Mendukung BPR dan Koperasi Go Digital

BACA JUGA




FinTechnesia.com | PT Indonesia Digital Identity (VIDA), pemain terdepan dalam industri identitas digital menandatangani kerja sama dengan PT Mitra Jasa Lima (OpenBank+) sebagai penyedia layanan open banking.

Kerjasama itu untuk mendukung digitalisasi bank perkreditan rakyat (BPR) dalam memberikan pelayanan digital kepada UMKM. Dengan kerja sama ini, BPR dapat melakukan verifikasi identitas dan tanda tangan digital bagi para nasabah dan calon nasabahnya melalui produk VIDA dan OpenBank+.

OpenBank+ sebagai pemain dalam industri open banking merupakan perusahaan yang menyediakan akses data secara aman melalui penggunaan teknologi application programming interface (API).

Dengan dukungan OpenBank+, BPR dan koperasi dapat menerima data-data keuangan nasabah secara aman untuk dapat hadirkan inovasi layanan keuangan, Mulai dari simpanan dana hingga pengajuan pendanaan.

Dengan dukungan teknologi VIDA berupa VIDA Sign, nasabah BPR dapat lebih mudah melakukan transaksi secara digital tanpa harus melakukan proses tanda tangan secara fisik ke kantor pusat maupun cabang BPR. Selain itu, verifikasi identitas dengan VIDA Identity dapat memudahkan BPR untuk memverifikasi data nasabah.

Baca juga: Standardisasi Identitas Digital Jadi Rekomendasi Forum B2

Chief Revenue Officer VIDA, Adrian Anwar mengatakan, BPR merupakan salah satu layanan yang paling banyak digunakan oleh masyarakat dan pelaku usaha mikro dan kecil di kota tier 2 dan tier 3 dalam melakukan berbagai transaksi keuangan.

“Di tengah penetrasi digital yang semakin tinggi ini, tentunya tuntutan industri perbankan, termasuk BPR untuk melakukan berbagai inovasi yang mengakselerasi jumlah nasabah sambil merangkul seluruh lapisan masyarakat juga semakin tinggi,” terang Adrian, Rabu (14/12).

Chief Operational Officer OpenBank+ Ilham Joenoes optimistis, kerjasama ini mendorong lebih banyak BPR dan koperasi serta UMKM masuk menjadi bagian dari ekosistem ekonomi digital Indonesia secara aman dan nyaman.

“Bersama VIDA, OpenBank+ akan terus berinovasi dalam memberikan akses layanan keuangan digital yang inklusif untuk pelaku UMKM di daerah lain,” kata Ilham.

Melalui integrasi teknologi VIDA dan OpenBank+, proses layanan BPR di seluruh Indonesia mulai dari pembukaan rekening dapat dilakukan sepenuhnya digital. (jun)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER