Jumat, 29 Maret 2024
FINTECHNESIA.COM |

Tessa Wijaya, COO Xendit, Raih Penghargaan dari JP. Morgan Private Bank

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Tessa Wijaya, Chief Operating Officer (COO) Xendit, menjadi salah satu dari 12 perempuan Indonesia yang dinobatkan sebagai Top
100 Asia-Pacific Women-Powered, High-Growth Businesses
. Perhelatan ini digelar oleh bank swasta terbesar di dunia, J.P. Morgan Private Bank.

Ini pengakuan terhadap talenta Tessa dalam membesarkan Xendit sebagai startup teknologi finansial yang merevolusi infrastruktur pembayaran digital di Asia Tenggara. Ia juga merupakan salah satu dari sedikit Co-Founder perempuan di Indonesia yang berhasil membawa startup fintech meraih status unicorn.

Tessa menjadi COO sejak tahun 2016. Sebelumnya, ia berkarier di bidang sektor keuangan private equity. Namun, ketertarikannya pada industri finansial dan
teknologi mengantarnya untuk melakukan lompatan karir dan mendirikan Xendit bersama tiga Co Founder yang lain: Moses Lo, Juan Gonzalez, dan Bo Chen.

Baca juga: Xendit Menggaet Pendanaan Seri D Senilai US$ 300 Juta

Xendit adalah startup fintech yang menyediakan layanan pembayaran digital sebagai
payment gateway dan telah berkembang pesat di Indonesia, Filipina, dan baru-baru ini berekspansi ke Malaysia.

Tessa bertanggungjawab mempertahankan efisiensi operasional, meningkatkan inovasi perusahaan, dan memperluas jangkauan layanan Xendit ke luar negeri.

“Pengakuan prestisius dari J.P. Morgan Private Bank merupakan bukti kuat bahwa para perempuan dapat berkarya dan bersinar tanpa batas, dengan dukungan lingkungan yang tepat,” ucap Tessa Wijaya, Jumat (28/4). (nin)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER