Selasa, 16 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

BI dan Pelaku Sistem Pembayaran Mengadakan Pertemuan Tahunan di Bali

BACA JUGA




Fintechnesia.com | Perkembangan teknologi kian membawa banyak perubahan. Salah satunya kemunculan tren financial technology (fintech) atau teknologi finansial (tekfin). Semakin banyak hadir produk layanan fintech hingga e-wallet yang digunakan masyarakat untuk melakukan transaksi secara online.

Maka, Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia (ASPI), organisasi nirlaba yang didirikan atas prakarsa Bank Indonesia (BI) menyelenggarakan Executive Annual Gathering 2020 pada Sabtu, 29 Februari 2020 di Hotel Mulia, Bali. Acara ini guna merealisasikan visi dan misi bersama BI dan Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia (ASPI) untuk mendukung sistem pembayaran nasional di era digital.

Perry Warjiyo, Gubernur BI berharap, ASPI mendukung sebagai mitra strategis program-program seperti QR Indonesian Standard (QRIS) dan Open Banking. Anggoro Eko Cahyo, Ketua Umum ASPI mengatakan, pihaknya berusaha menjembatani para pelaku mewujudkan industri sistem pembayaran yang lebih efisien. “Dengan koordinasi tahunan ini, semoga ekonomi digital Indonesia akan semakin tumbuh lebih besar sesuai yang dicita-citakan,” terang Anggoro

Salah satru dompet digital yang ikut ajang tersebut adalah ShopeePay. ShopeePay merupakan fitur layanan dompet dan uang elektronik yang dapat digunakan sebagai metode pembayaran online di platform Shopee. Juga pembayaran langsung di merchant ShopeePay dan untuk menampung pengembalian dana. Tak berhenti disitu, berbagai inovasi dan cara dilakukan oleh ShopeePay untuk memenuhi kebutuhan pengguna dan memperluas akses pembayaran untuk memberikan keamanan, kemudahan, dan kecepatan. ShopeePay juga mendukung implementasi penggunaan QRIS pada transaksi non-tunai.

Cindy Candiawan, Marketing Manager ShopeePay mengatakan, ShopeePay merupakan bentuk dedikasi menyediakan e-wallet yang terpercaya, efisien, nyaman, dan mudah untuk digunakan.  Keikutsertaan dalam pertemuan tahunan ASPI merupakan bentuk komitmen ShopeePay dalam mendukung agenda besar pemerintah untuk memajukan ekonomi digital Indonesia. “Harapan kami dengan kontribusi ShopeePay dalam Executive Annual Gathering ini bersama ASPI, dapat semakin meningkatkan sinergi serta memberikan pengalaman pembayaran yang lebih terintegrasi dan memudahkan para pengguna,” beber Cindy.

Dalam acara itu, BI dalam upaya mendukung Blueprint Sistem Pembayaran Indonesia (BSPI) 2025 melakukan uji coba QRIS Customer Presented Mode (CPM) untuk pertama kalinya. Di samping itu, Perry Warjiyo juga mengunjungi stan ShopeePay untuk melakukan donasi digital. Hingga kini, ShopeePay sudah tersebar pada 200 kota-kota di Indonesia dengan puluhan ribu outlet yang mendukung sistem pembayaran ShopeePay. (eko)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER