Minggu, 14 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

BNI Syariah Sediakan Produk Perbankan untuk UIN Mataram

BACA JUGA




FinTechnesia.com | BNI Syariah melakukan penandatanganan perjanjian kerjasama (PKS) dengan Universitas Islam Negeri (UIN) Mataram terkait Penggunaan Layanan BNI Virtual Account e-Collection.

Direktur Utama, Abdullah Firman Wibowo mengatakan, BNI Syariah siap meraih peluang baru untuk meningkatkan pertumbuhan bisnis. Dan menjadi partner yang lebih baik salah satunya pada peluang terkait kerjasama produk dan jasa perbankan syariah dalam mendukung dunia pendidikan.

Kerjasama itu di antaranya layanan penerimaan pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) melalui sistem VA e-collection BNI Syariah. Juga kerjasama pembiayaan konsumer untuk dosen dan karyawan seperti Griya iB Hasanah, Fleksi Umroh iB Hasanah, dan BNI Multiguna iB Hasanah. Serta kerjasama pembiayaan kartu pembiayaan BNI iB Hasanah Card untuk dosen dan karyawan.

Potensi kerjasama dengan UIN Mataram ini cukup besar. Salah satunya terkait dengan potensi pembayaran SPP/UKT mahasiswa sebesar Rp 35 miliar. Selain itu ada potensi bisnis payroll/remunerasi di lingkungan UIN Mataram yaitu Rp 2,48 miliar. Saat ini jumlah mahasiswa UIN Mataram sebesar 13.600 orang. Dan 3 000 mahasiswa baru.

BNI Syariah berupaya memberikan layanan yang memudahkan transaksi bagi seluruh civitas akademika UIN Mataram. Terutama dalam hal transaksi pembayaran biaya pendidikan yang dapat dilakukan secara online melalui channel ATM dan teller di lebih dari 376 outlet BNI Syariah seluruh Indonesia.

BNI Syariah juga senantiasa mendapatkan dukungan teknologi informasi dan penggunaan jaringan saluran distribusi infrastruktur BNI. Di antaranya layanan lebih dari 16.000 ATM BNI, ditambah ribuan jaringan ATM Bersama. Lebih jauh, manfaat layanan ini dapat mempermudah monitoring transaksi keuangan kapanpun. (yof)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER