Jumat, 29 Maret 2024
FINTECHNESIA.COM |

Ekonomi Domestik Melambat, Penyaluran Kredit Tertekan

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Industri perbankan, dengan berbagai kebijakan stimulus masih terjaga solid. Dengan didukung tingkat permodalan yang tinggi dan likuiditas yang amat memadai.

Intermediasi perbankan mengalami tekanan sejalan dengan melambatnya perekonomian domestik. Pada Agustus 2020, kredit perbankan masih tumbuh positif
year on year (yoy).

Hingga Agustus 2020 lalu, pertumbuhan kredit tercatat 1.04% yoy atau -1,69% year to date (ytd).

Pendorongnya pelemahan penyaluran kredit baru oleh bank umum swasta nasional. Sedangkan kredit bank persero dan bank pembangunan daerah (BPD) masih tumbuh cukup baik.

“Hal ini menandakan sektor swasta masih berhati-hati atau wait and see terhadap outlook risiko ke depan,” kata Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Wimboh Santoso, Kamis (1/10). (mrz)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER