Kamis, 25 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Kini Bayar PBB dan Retribusi di Jakarta Bisa Pakai GoPay

BACA JUGA




Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Herry Djufraini berharap, kerjasama ini dapat semakin memberi kemudahan serta kenyamanan warga Jakarta dalam membayar pajak. Selain itu, kerja sama ini juga diharapkan mampu mendukung upaya reformasi birokrasi dan transparansi finansial yang diusung oleh Pemprov DKI.

“Sebelumnya, kami memiliki beberapa layanan berbasis digital untuk berbagai macam transaksi finansial. Termasuk pembayaran pajak dan retribusi daerah. Melalui kolaborasi dengan GoPay pilihan masyarakat untuk membayar pajak makin beragam,” terang Henry

Kepala Bapenda Provinsi DKI Jakarta, Mohammad Tsani Annafari menyatakan, pihaknya gencar menjalin kerja sama dengan beberapa pihak untuk mengefisiensikan layanan publik. “Kerja sama ini juga turut mendukung imbauan pemerintah pusat memaksimalkan transaksi non-tunai, terutama di saat PSBB. Hasil pajak dan retribusi akan digunakan untuk penanganan COVID-19,” kata Mohammad.

Selain DKI Jakarta, kemudahan pembayaran PBB dan retribusi lewat GoTagihan juga sudah dirasakan oleh masyarakat di Jawa Tengah, Yogyakarta, Sumatera Utara, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Riau, Kepulauan Riau dan Jawa Timur. GoTagihan juga dapat dimanfaatkan untuk membayar berbagai jenis tagihan.

Mulai dari PLN, PDAM, multifinance, hingga pemenuhan kebutuhan sehari-hari. Seperti tagihan telekomunikasi pascabayar, atau membeli voucher produk digital langsung dari aplikasi dengan saldo GoPay. (yof)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER