Senin, 15 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Makin Diperhitungkan Sebagai Publisher, Dunia Games Telkomsel Luncurkan Produk Baru

BACA JUGA




Fintechnesia.com | Dunia Games, salah satu layanan digital lifestyle Telkomsel merupakan publisher yang harus diperhitungkan. Terbaru Dunia Games menghadirkan mobile games yang ketiga berjudul Rise of Nowlin. 

Game bergenre Open World MMORPG ini hasil kolaborasi dengan developer mobile game “8 Elements”. Rise of Nowlin sudah  tersedia  untuk diunduh di Google Play sejak tanggal 20 Januari 2020, dan segera tersedia di App Store.

Head of Digital Lifestyle Telkomsel, Crispin P. Tristram mengatakan,  Dunia Games telah menyiapkan sejumlah event dalam menyambut kehadiran Rise of Nowlin di Indonesia. Salah satunya Pra-Registrasi mulai 27 Desember 2019 hingga 17 Januari 2020. Para pemain dapat mencoba game Rise of Nowlin lebih awal sebelum menikmati versi finalnya ketika dirilis secara resmi.  

Selain itu khusus untuk meramaikan peluncuran game ini,  Telkomsel Dunia Games juga telah menyiapkan bonus in-game items berupa 1 Tigerlord Mount, 1000 Pink Diamonds dan 3 Bag Expanders dengan total senilai Rp200.000. Kode bonus khusus ini bisa ditemukan di tsel.me/ronlaunching dan hanya tersedia pada tanggal 20 – 23 Februari 2020.

Ka-ki) GM Digital Creative & Activation Telkomsel Aris sudewo, Head of Digital Lifestyle Telkomsel Crispin P. Tristram, Deputi Infrastruktur Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Hari Santosa Sungkar, dan CEO 8 Elements Joerg Tente saat peluncuran Games Rise of Nowlin di Jakarta, Kamis (20/02)

Sebagai game bergenre Open World MMORPG, Rise of Nowlin menyajikan jalan cerita yang menakjubkan dan menantang bagi para pegiat mobile gaming. Para pemainnya dapat mengeksplorasi berbagai macam mode permainan, mulai dari Story, Quest, Boss Hunt, PvP Arena, hingga Guild Battle.

Selain itu, terdapat aktivitas harian yang dapat membantu  gamer  meningkatkan kemampuan karakter. Keseluruhan gameplay dari Rise of Nowlin pun dikemas dalam grafis yang memanjakan mata sehingga para pemain akan sangat nyaman ketika bermain.

“Selanjutnya, Telkomsel melalui Dunia Games akan terus bergerak maju dalam memberikan dukungan kepada komunitas industri dan pegiat mobile game di Indonesia,”  tutup Crispin. (mrz)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER