Kamis, 25 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Ramaikan Pasar Smartphone, Sharp Luncurkan Ponsel Anyar

BACA JUGA


Ada program tukar tambah


Sharp AQUOS Sense4 Plus ini merupakan smartphone gaming kelas menengah. Tapi memberikan kualitas yang maksimal pada bagian kamera baik dari hardware maupun softwarenya. “Seperti kamera depth yang terdapat di bagian depan dan belakang smartphone, dapat meningkatkan kualitas foto bokeh, jadi smartphone ini dapat memenuhi kebutuhan konsumen yang suka foto,” jelas Ardy, Head Marketing AUVI Product Strategy Division, PT Sharp Electronics Indonesia.

Diperuntukan bagi kalangan gamers, Sharp Aquos Sense4 Plus dibekali beragam software guna untuk mendukung performa gaming. Seperti dapur pacu Qualcomm Snapdragon 720G Elite Gaming, RAM 8 GB dan memori internal 128 GB. Menjadikan bermain games menjadi lancar tanpa nge lag.

Sharp AQUOS Sense4 Plus dijual dengan harga Rp 4,5 juta. Penjualan akan dimulai pada tanggal 21 Januari 2021 melalui programPre-Sale yang akan digelar hingga 27 Januari 2021 mendatang, selanjutnya Sharp AQUOS Sense4 Plus akan mudah ditemukan di toko toko elektronik dan handphone rekanan Sharp di seluruh Indonesia.

Bagi konsumen yang ingin memiliki produk ini, Sharp menggelar program Pre-Sale berupa penawaran menarik yaitu trade-in smartphone Konsumen dapat menukarkan smartphone yang sudah digunakan dan akan dihargai Rp 2,1 juta. Sehingga konsumen hanya perlu membayar sejumlah Rp 2,4 jt.

Penukaran dapat dilakukan di gerai Carefour terpilih. Selain itu Sharp pun menawarkan promosi kepada 100 pembeli pertama yang melakukan transaksi pembelian melalui Sharp E-Store akan mendapatkan hadiah tanpa diundi senilai Rp 1 juta berupa produk yang dapat dipilih langsung konsumen.

Weperti car purifier, shoulder speaker dan active speaker. Sharp akan memberikan garansi selama 3 tahun untuk pembelian selama periode pre-sale ini. (sya)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER