Sabtu, 27 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Bank Danamon Dorong UMKM Tetap Terkendali Pada Masa Pandem

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Bank Danamon memberikan dukungan dalam bentuk sesi literasi keuangan kepada sekitar 200 usaha kecil menengah (UMKM). UMKM saat ini berada dalam pusat krisis ekonomi akibat pandemi COVID-19. Bahkan dengan kondisi lebih parah dari
krisis keuangan 2008.

UMKM berisiko serius, lebih dari 50% UMKM tidak bertahan beberapa bulan ke depan Dampak tersebut tidak hanya mempengaruhi sisi finansial para pelaku usaha, namun juga kesehatan
mental. Menurut survei Gallup (26 Mei 2020), 51% dari pelaku UMKM pria dan 62% pelaku UMKM wanita mengalami stres setiap hari semasa pandemi.

Bank Danamon menggandeng Halodoc (platform layanan kesehatan digital), Goplay (platform streaming hiburan), TopKarir (portal pencarian karir untuk masyarakat Indonesia), dan Investree (salah satu perusahaan Fintech), menghadirkan rangkaian dukungan kepada sekitar 200 pelaku UMKM untuk membangkitkan kembali kesehatan finansial dan mental mereka.

“Masa yang menantang ini tidak hanya berdampak kepada sisi finansial para pelaku UMKM, namun jug dalam segi kesehatan mental dan psikis para wirausahawan. Harapan kami, kegiatan ini dapat memberikan dorongan dan inspirasi bagi para pelaku UMKM ini untuk tetap terkendali dalam melanjutkan perannya ssebagai tulang punggung perekonomian Indonesia,” tutur Herry Hykmanto, Direktur Syariah Sustainable Finance Bank Danamon, Rabu (18/11). (eko)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER