Jumat, 26 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Peralihan Dana dari Taperum ke BP Tapera Mulai Bergulir

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Peralihan dana dari Tabungan Perumahann (Taperum) ke Badan Pengelola Tabungan Perumahan Rakyat (BP Tapera) mulai bergulir. Dirjen Pembiayaan Infrastruktur Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Eko Djoeli Heripoerwanto menjelaskan asal dari dua portofolio pengalihan dana Taperum PNS ke BP Tapera.

Eko dalam Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi V DPR pekan ini mengatakan, dua portofolio pengalihan dana Taperum PNS itu merupakan dana yang dikelola oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dan dana yang dikelola Kementerian PUPR. “Sementara laporan likuidasi akhir sudah kami lakukan dan semua dana sudah dialihkan ke BP Tapera,” katanya.

Eko merinci, dana Taperum PNS yang dikelola Kementerian Keuangan dan dialihkan ke BP Tapera berbentuk deposito sebesar Rp10 triliun. Kemenkeu juga mengalihkan giro sebesar Rp1 miliar serta mengalihkan dana di kas umum negara sebesar Rp 879,1 miliar.

Sementara itu, dana Taperum PNS kelolaan Kementerian PUPR yang dialihkan ke BP Tapera berbentuk piutang sebesar Rp16,3 miliar. Lalu deposito Rp 872,8 miliar, giro sebesar Rp 80,13 miliar dan dana hasil konversi dari aset lain sebesar Rp 1,98 miliar.

Saat ini tengah melakukan finalisasi seluruh aturan terkait BP Tapera. Dari 10 peraturan terkait BP Tapera, delapan peraturan diantaranya telah selesai diundangkan “Kami harap bisa kami finalisasi dalam waktu dekat. Tapi terus terang saja, ini belum akan mempengaruhi operasionalnya BP Tapera,” ungkap Eko.

Secara rinci, delapan peraturan yang diundangkan antara lain terkait tata cara penunjukan bank kustodian, tata cara penunjukan manajer investasi, prisip syariah dalam pengelolaan dana Tapera, penunjukan bank penampung dan mitra pembayaran oleh bank kustodian, pedoman umum pengadaan barang/jasa, penunjukan bank penyalur, kepesertaan dan simpanan tabungan perumahan rakyat serta pengelolaan dana tabungan perumahan rakyat.

Ada pun dua peraturan lain, yakni terkait pembiayaan perumahan bagi peserta tabungan perumahan rakyat serta laporan pengelolaan program tabungan perumahan rakyat. “Sementara peraturan BP Tapera yang sudah diselesaikan dari 10 peraturan telah diselesaikan sebanyak delapan. Aturan ini sebagian besar terkait operasionalisasi BP Tapera,” ujar Eko. (yof, indowork)

Artikel ini telah tayang di indowork.id

Dana Taperum PNS Dialihkan Ke BP Tapera, Begini Mekanismenya


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER