Minggu, 28 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Email Korporasi Jadi Target Serangan Siber di Tahun 2021

BACA JUGA




Pesannya selalu samar mengatakan bahwa seseorang memiliki permintaan untuk ditangani. Seorang korban mungkin diminta untuk segera melunasi beberapa kontrak, menyelesaikan beberapa konflik keuangan, atau berbagi informasi sensitif dengan pihak ketiga.

Setiap karyawan berpotensi menjadi korban. Tentu saja, ada beberapa tanda bahaya yang terlihat dalam pesan semacam itu. Tidak ada akun perusahaan yang digunakan, dan pengirimnya jelas bukan penutur asli.

Pada saat yang sama beberapa memilih melakukan serangan BEC dengan metode lebih canggih dan bertarget. Prosesnya bekerja sebagai berikut: para pelaku pertama-tama menyerang kotak masuk email perantara, mendapatkan akses ke email akun tersebut. 

Kemudian, begitu mereka menemukan korespondensi yang sesuai pada kotak masuk email perantara yang telah disusupi (misalnya, pembicaraan tentang keuangan atau masalah teknis yang terkait dengan pekerjaan).

Mereka melanjutkan korespondensi dengan perusahaan yang ditargetkan, menyamar sebagai perusahaan perantara. Seringkali tujuannya adalah untuk membujuk korban untuk mentransfer uang atau menginstal malware.

Mengingat target sebenarnya terlibat dalam percakapan yang dirujuk oleh penyerang, mereka jauh lebih mungkin untuk menjadi korban penipuan.

Serangan semacam itu telah terbukti sangat efektif. Itu sebabnya mereka tidak hanya digunakan oleh para pelaku kejahatan berskala kecil yang ingin mendapat keuntungan dengan cepat.


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER