Rabu, 17 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Pemilik Huawei P40 Pro Dapat Akses Premium Vidio, Begini Caranya

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Pasar smartphone mengalami pertumbuhan yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam 5 tahun terakhir. Perangkat smartphone di seluruh dunia tumbuh pada CAGR 17% dibandingkan dengan pertumbuhan 9,5% di semua perangkat seluler. Smartphone melampaui angka 2 miliar unit pada tahun 2014 dan mencapai 4,6 miliar pada tahun 2019.

Peningkatan jumlah perangkat seluler ini memudahkan konsumen mengakses konten musik dan video saat bepergian. Pada tahun 2019, jumlah internet yang menggunakan aplikasi hiburan atau video meningkat hingga 83%.

Lo Khing Seng, Deputy Country Director Huawei Consumer Business Group Indonesia, menjelaskan, kolaborasi adalah kunci di era digital. Konsumen tidak dapat menikmati konten digital tanpa perangkat yang tepat, dan Huawei membutuhkan konten berkualitas tinggi untuk melengkapi fitur unggulan. “Merayakan Huawei P40 Pro, kami berkolaborasi dengan Vidio untuk memberi pengguna kami pengalaman lebih mendalam,” ujar Khing Seng, Senin (20/4)

Melalui kolaborasi dengan Vidio, 1.000 pengguna Huawei P40 Pro akan mendapatkan Voucher Premiere Platinum 3 bulan dari Vidio untuk menikmati konten eksklusif. Seperti Gundala dan film pemenang Oscar, Parasite. Vidio adalah platform streaming video terlengkap di Indonesia di mana pengguna dapat menonton semuanya, kapan saja, di mana saja.

Vice President Brand Marketing Vidio, Rezki Yanuar menambahkan, Video berkolaborasi dengan Huawei, tidak hanya untuk membawa aplikasi kami ke AppGallery, tetapi juga untuk memberikan pengalaman premium bagi konsumen pengguna Huawei P40 Pro. Untuk menukarkan Voucher Premiere Platinum 3 Bulan dari Vidio, pengguna Huawei P40 Pro dapat mengunjungi Huawei Member Center.

Mereka harus masuk dengan akun Huawei ID mereka dan secara otomatis akan mendapatkan voucher. Voucher dapat digunakan dalam aplikasi Vidio yang tersedia di AppGallery. (mrz)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER