Senin, 20 Mei 2024
FINTECHNESIA.COM |

Bank Salurkan Program KUR ke Mitra Gojek dan Grab

BACA JUGA


Memperluas penyaluran KUR


Sementara Grab telah menjalin kerja sama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI) meluncurkan fasilitas KUR ke para mitra UMKM Grab. “Selaras dengan misi GrabForGood, kami berusaha memberikan dampak positif melalui kolaborasi dengan pemerintah dan pelaku bisnis lain yang terintegrasi dalam inovasi teknologi dalam platform Grab,” terang Presiden Grab Indonesia, Ridzki Kramadibrata

Saat ini, sekitar 22.000 mitra merchant GrabFood dan mitra agen GrabKios telah memenuhi kriteria dan menjadi potensial debitur. Kini Grab tengah proses memperluas penyaluran KUR melalui kerja sama dengan Bank Mandiri dan Bank BNI. 

Program KUR akan membantu merchant GrabFood dan mitra agen GrabKios mendapatkan bantuan finansial mengatasi tantangan selama pandemi ini. Sebelumnya, Grab menjalin kerja sama dengan Bank Mandiri terkait penyaluran KUR ke mitra merchant GrabFood lewat sebuah pilot project.

Grab berharap pada akhir 2020 ini, dapat merangkul lebih dari 400.000 mitra UMKM melalui inisiatif-inisiatif yang kami lakukan termasuk penyaluran KUR ini,” ujar Ridzki. (mrz)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER