Minggu, 28 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Memperkuat Digitalisasi, CIMB Niaga Kembangkan API

BACA JUGA




Head of Digital Business Development CIMB Niaga, Anton Hermawan mengatakan, CIMB Niaga membuka ruang kolaborasi kepada e-commerce, fintech, maupun start-up melalui platform CIMB Niaga API. “Sehingga mencapai tujuan bersama, yaitu memberikan layanan yang maksimal untuk masing-masing customer,” kata Anton, Rabu (25/9).

Anton menjelaskan, salah satu produk CIMB Niaga yang memanfaatkan keunggulan API yaitu OCTO Cash. Inovasi ini memungkinkan nasabah menyelesaikan transaksi pembayaran dengan cepat, mudah, dan aman cukup dari satu aplikasi e-commerce yang telah bermitra dengan CIMB Niaga.

Meskipun melakukan pembayaran dari aplikasi non-bank, nasabah tidak perlu khawatir karena penggunaan API memungkinkan terjaganya keamanan transaksi. OCTO Cash semakin melengkapi channel pembayaran digital yang sudah tersedia, seperti OCTO Mobile dan OCTO Clicks.

Pengembangan API di CIMB Niaga tak hanya untuk melayani transaksi pembayaran. Teknologi ini juga untuk memudahkan pembukaan rekening secara digital langsung dari platform perusahaan fintech lending dan sekuritas yang telah menjadi mitra CIMB Niaga. (yof)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER