Kamis, 25 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Keren, JAKI Sabet Gelar Champion Project dari World Summit on Information Society

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Jakarta dipimpin Anies Baswedan kembali membawa berita membanggakan dari World Summit on Information Society (WSIS) Prizes 2021. Setelah Maret lalu terpilih sebagai nominasi untuk kategori AL C7 E-Government, JAKI (Jakarta Kini), super-app milik Pemprov DKI Jakarta, berhasil meraih gelar Champion Project dan melaju ke tahap akhir.

Gelar ini disematkan untuk lima proyek terbaik pada tiap kategori yang telah lolos penilaian dan mendapat dukungan terbanyak pada voting daring. Saat ini, JAKI dan empat proyek lainnya sedang dalam penilaian tahap terakhir oleh para juri untuk penentuan Winning Project sekaligus peraih Gold Medal.

Keberhasilan JAKI tak lepas dari dukungan warga Jakarta yang telah memberikan dukungan penuhnya. Keberhasilan ini juga bentuk tanggung jawab lebih bagi Pemprov DKI Jakarta untuk menciptakan kemudahan dan kenyamanan beraktivitas bagi warga, dengan menyediakan layanan terintegrasi dalam satu aplikasi.

Yudhistira Nugraha, Kepala Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Jakarta Smart City, berterims kasih kepada warga Jakarta yang telah mendukung JAKI. “Pencapaian ini menjadi dorongan Jakarta Smart City terus mengembangkan JAKI agar dapat menjadi super-app andalan warga Jakarta,” kata Yudhistira, Rabu (28/4). (eko)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER