Kamis, 25 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Perluas Jaringan, Biznet Meneken Kerjasama dengan Pemerintah Kota Kupang

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Biznet memulai proses perluasan jaringan ke Kota Kupang. Provider internet itu meneken memorandum of understanding (MoU) dengan Pemerintah Kota Kupang.

MoU ini salah satu bentuk komitmen Biznet menghadirkan koneksi Internet yang cepat dan stabil. Agar mendukung aktivitas digital masyarakat.

Sebagai perusahaan infrastruktur digital terintegrasi di Indonesia, Biznet memperluas jaringan ke lebih banyak wilayah di Indonesia. Berdasarkan rencana, Biznet akan memulai proses pembangunan infrastruktur dan perluasan jaringan di Kota Kupang pada kuartal ketiga tahun ini. 

Saat ini banyak aktivitas yang harus dilakukan secara online. Sehingga sangat membutuhkan dukungan dari koneksi internet yang stabil. 

Kerjasama juga mencakup dukungan Biznet dalam penyediaan koneksi WiFi gratis di berbagai tempat dan fasilitas umum, termasuk tempat-tempat beribadah. ā€œKe depan saya berharap Biznet dapat menjadi solusi terbaik untuk menjawab kebutuhan akan layanan Internet yang semakin tinggi di Kota Kupang,ā€ ujar Adi Kusma, Presiden Direktur Biznet, Selasa (18/5).

Sebagai ibu kota Nusa Tenggara Timur, Kupang harus memiliki ketersediaan infrastruktur memadai. Khususnya dalam hal jaringan komunikasi dan koneksi internet

Biznet akan menghadirkan layanan Internet cepat dan stabil untuk segmen bisnis. Seperti UMKM, startup dan perusahaan berskala besar melalui layanan Biznet Dedicated Internet dan Biznet Metronet. 

Selain itu, Biznet akan menghadirkan layanan untuk perumahan dan apartemen melalui layanan Biznet Home. Fengan beberapa pilihan paket yang sesuai kebutuhan masyarakat Kota Kupang.

MoU Biznet dengan Pemerintah Kota Kupang juga mencakup penyediaan koneksi WiFi gratis atau free WiFi di tempat beribadah. Hal ini menjadi salah satu fokus utama yang menjadi penting saat ini banyak kegiatan keagamaan yang harus diselenggarakan secara online,


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER