Minggu, 28 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Biaya Pendidikan Naik Terus, Allianz Life Hadirkan Allianz PINTAR

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Menyiapkan dana pendidikan anak menjadi salah satu kewajiban orang tua. Untuk mencapai jumlah dana pendidikan yang ingin dicapai,
perlu persiapan yang matang dan pemilihan produk keuangan yang sesuai

Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), inflasi biaya pendidikan lebih tinggi dari inflasi makanan pokok. Di bulan Juli 2023, inflasi kelompok makanan dan minuman sebesar 1,9% year-on-year (yoy). Sedangkan inflasi kelompok pendidikan tercatat 3,07%.

Maka, Allianz Life memperkenalkan produk asuransi jiwa tradisional terbaru Allianz Pintar yang didistribusikan melalui mitra perbankan. Produk ini akan memberikan perlindungan dengan nilai pertanggungan yang dapat dimanfaatkan untuk tujuan perencanaan dana pendidikan anak di masa depan.

“Rencana dana pendidikan anak adalah salah satu prioritas terpenting. Kami ingin
mendukung para nasabah mencapai tujuan tersebut dengan solusi perlindungan jiwa dengan manfaat yang dijamin,” kata Bianto Surodjo, Direktur Business Allianz Life Indonesia, pekan lalu.

Baca juga: Allianz Life dan Maybank Indonesia Perkenalkan Fitur Wakaf Unitlink Berbasis Syariah

Allianz PINTAR memberi perlindungan asuransi jiwa selama 10 tahun dengan cara pembayaran premi tunggal. Produk ini akan membayarkan nilai uang pertanggungan yang disepakati jika tertanggung mengalami risiko meninggal dunia, atau dengan tambahan satu kali uang pertanggungan jika meninggal dunia akibat kecelakaan setelah dua tahun usia polis.

Allianz PINTAR akan memberikan santunan sebesar 105% dari keseluruhan premi yang dibayarkan jika tertanggung meninggal dunia, atau dengan tambahan 105% dari keseluruhan premi yang dibayarkan jika tertanggung meninggal dunia akibat
kecelakaan sebelum dua tahun usia polis.

Apabila tertanggung masih hidup pada tanggal akhir pertanggungan, Allianz akan membayarkan seluruh nilai uang pertanggungan sebagai manfaat akhir kontrak. (nin)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER