Minggu, 28 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Tokopedia Bagi Ide Kegiatan Liburan Akhir Tahun Bareng Keluarga

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Liburan akhir tahun yang bertepatan dengan liburan sekolah telah tiba. Tokopedia memiliki deretan kampanye dengan promo menarik untuk mempermudah masyarakat memenuhi kebutuhan untuk persiapan liburan dengan lebih hemat.

Travel and Entertainment Business Senior Lead Tokopedia, Mirna Puspita mengungkapkan, momentum liburan akhir tahun dimanfaatkan masyarakat untuk wisata bersama keluarga atau teman ke destinasi yang diinginkan.

“Misalnya, jelang akhir tahun 2022 lalu, rata- rata transaksi kategori Travel di Tokopedia naik hampir 3,5 kali lipat dibandingkan hari-hari biasa,” kata Mirna, Rabu (27/12).

Tokopedia melalui Mirna membagikan lima rekomendasi kegiatan untuk mengisi liburan akhir tahun bersama keluarga.

  1. Pergi kemping sekalian healing
    Berbagai tempat kemping biasanya juga menyediakan pilihan kegiatan di luar. Seperti trekking, rafting, paintball, flying fox, dan masih banyak lainnya, yang bisa memberi tantangan seru bagi keluarga dan anak-anak.

    Baca juga: Tokopedia Luncurkan Sederet Fitur Baru, Belanja Online Makin Murah
  2. Gelar barbeque sambil berkaraoke
    “Manfaatkan layanan Tokopedia NOW! untuk mendapatkan beragam pilihan
    bahan makanan segar kebutuhan barbeque,” saran Mirna. Masyarakat bisa mencari berbagai perlengkapan untuk memasak barbeque lewat Home Living Inspiration Tokopedia, dengan promo cashback hingga Rp 50.000.
  3. Isi liburan dengan traveling bareng keluarga
    Masyarakat bisa memanfaatkan kampanye Tokopedia Fantastrip yang memberikan
    pilihan aktivitas, tiket perjalanan dan penginapan yang lebih hemat. Ada pula promo diskon hingga 99% untuk pembelian tiket pesawat dan hotel lewat Tokopedia Fantastrip, khusus untuk tanggal 27 Desember mulai pukul 14.00 WIB.
  4. Kumpul keluarga sembari tukar kado dan nonton bersama
    “Menjelang liburan akhir tahun, Tokopedia mencatat penjualan hampers meningkat lebih dari 3 kali lipat,” jelas Mirna. Itu periode Sepanjang 1-17 Desember 2023 dibandingkan 1-17 November 2023.
  5. Manjakan keluarga dengan staycation di hotel
    Pilih lah hotel atau tempat penginapan yang menyajikan pemandangan alam atau
    pemandangan gedung bertingkat. Salah satu contoh kegiatan lain bareng keluarga saat staycation adalah main board games atau permainan papan. “Tokopedia menyediakan berbagai jenis board games di Tokopedia Funstation, dengan promo flash sale hingga 90%,” tutup Mirna. (nin)

BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER