FinTechnesia.com | Bukalapak dan Bank Commonwealth melalui program WISE (Womenpreneur Indonesia for Sustainability and Empowerment) bersinergi meluncurkan program pelatihan untuk pelaku UMKM perempuan bertajuk Srikandi Workshop. Presiden Direktur Bank Commonwealth, Lauren Sulistiawati mengatakan, sejak tahun 2014 pihaknya sudah memfokuskan kegiatan tanggung jawab sosial perusahaan untuk meningkatkan literasi dan inklusi keuangan.
Bank Commonwealth menargetkan perempuan pengusaha melalui program WISE. Hingga kini telah menjangkau lebih dari 4.200 perempuan di Indonesia dalam bentuk kelas-kelas workshop serta digital platform berupa aplikasi WISE yang diunduh lebih dari 5.300 orang. Melalui Srikandi Workshop ini, Commonwealth Bank berharap bisa menghubungkan para pebisnis perempuan di seluruh Indonesia serta para pelaku industri lain.
Dalam kesempatan yang sama, CEO Bukalapak, Rachmat Kaimuddin mengungkapkan, perusahaan telah tumbuh selama 1 dekade bersama pelaku UMKM, Bukalapak memahami selama ini banyak suka duka dan tantangan yang dihadapi para pelaku dalam mengembangkan bisnis. Para pelapak perempuan, khususnya, tentu memiliki berbagai tantangan tersendiri karena banyak dari mereka yang harus menyeimbangkan perannya dalam mengurus bisnis dan keluarga. “Semoga setelah mengikuti pelatihan ini, para pelapak Srikandi membawa bekal yang cukup untuk menerobos tantangan mereka”, ujarnya.
Program yang dikemas dalam rangkaian kelas dan diadakan di 10 kota di Indonesia ini memberikan materi yang dirancang khusus untuk membantu pebisnis perempuan (womonpreneur). Tujuannya menjawab tantangan dalam menjalankan usaha seperti manajemen keuangan, pemasaran produk, pelayanan pelanggan, dan pemanfaatan teknologi. (sya)