Minggu, 28 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

ShopeePay Gandeng Laznas Permudah Transaksi Kurban secara Digital

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Shopee, kembali menawarkan layanan kurban online Idul Adha 1441H. Tahun ini, Shopee kembali menggandeng Baznas, Dompet Dhuafa, dan Rumah Zakat sebagai mitra strategis dalam penyediaan hewan kurban.

Kurban online menjadi salah satu solusi masyarakat yang ingin berkurban dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19.

Menyikapi imbauan pemerintah, Shopee menawarkan layanan kurban online melalui fitur Shopee Barokah guna mengurangi kerumunan pada berbagai titik lokasi kegiatan kurban. Aditya Maulana Noverdi, Public Relations Lead Shopee Indonesia mengatakan, Shopee kembali melayani kurban online seperti tahun-tahun sebelumnya

“Sekaligus menjadi bukti dari komitmen kami terus berinovasi dan mendukung himbauan pemerintah dalam menekan kasus COVID-19 di Indonesia,” terang Aditya, awal pekan ini.

Pilihan jenis hewan kurban kambing standar (23-28 kg), kambing medium (27-30 kg), 1/7 sapi, seluruh sapi (190 – 300 kg). Lalu kambing dan sapi dalam kemasan kaleng (kornet dan rendang hingga 350 kaleng)

Nikmati potongan harga sampai Rp 200.000 untuk pembelian kambing dan sapi dari mitra Shopee Berkurban hingga 31 Juli 2020

Mitra Shopee akan mengirimkan bukti bayar dan sertifikat kurban bagi pembeli melalui email setelah transaksi selesai

Pada tahun 2019, Shopee telah berhasil menginisiasi Shopee Berkurban dengan menjembatani tingginya minat pengguna dalam berkurban online. Inisiatif ini sesuai imbauan pemerintah dalam mengurangi sampah plastik pada saat itu. Dengan mengganti bungkus daging kurban menjadi besek bambu. (sya)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER