Jumat, 26 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Ruangguru Melayani Lebih dari 22 Juta Masyarakat Indonesia Selama Pandemi

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Ruangguru mengumumkan Laporan Dampak Ruangguru 2020. Laporan ini menyampaikan berbagai dukungan, baik dalam bentuk bantuan sosial pendidikan dan inovasi produk, serta capaian dan dampaknya selama tahun 2020.

Berdasarkan Laporan Dampak Ruangguru 2020, lebih dari 22 juta masyarakat Indonesia menerima dampak positif. Baik melalui bantuan sosial pendidikan, atau melalui hasil inovasi produk berkelanjutan selama masa pandemi. Selain itu, Ruangguru memberikan akses peningkatan keterampilan mengajar kepada lebih dari 300.000 guru. Serta mendampingi 500 komunitas guru dan keluarga yang tersebar di Indonesia.

ā€œDi 2021, kami akan menggunakan apa yang telah kami pelajari pada tahun 2020, untuk terus berkembang, berinovasi dan berkolaborasi untuk menorehkan dampak positif di Indonesia,ā€ ujar Belva Devara, Pendiri dan Direktur Utama Ruangguru, Rabu (3/2).

Di tengah pandemi, platform daring menjadi salah satu solusi memastikan kegiatan dapat tetap berjalan dengan baik, meskipun sulit dan menantang. “Peningkatan pengguna sebesar 7 juta pengguna, dari 15 juta ke 22 juta pengguna, di tahun 2020 merupakan kepercayaan besar yang diberikan oleh masyarakat Indonesia kepada kami,” terang Iman Usman, Pendiri dan Direktur Produk & Kerja Sama Ruangguru. (mrz)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER