Senin, 29 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Targetkan Pengiriman Same Day, Fabelio Memperluas Layanan di Pulau Jawa

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Fabelio mengumumkan rencana perluasan bisnisnya, yakni melalui pembukaan experience center di empat kota. Yaitu di Semarang, Surabaya, dan Sidoarjo.

Peritel furnitur online lokal itu berencana memperluas layanan terkait kebutuhan perabotan rumah tangga dan interior rumah dengan jangkauan ke 1.000 kecamatan di seluruh Jawa. Sasarannya, menjangkau 140 juta pelanggan dengan layanan pengiriman di hari yang sama.

Guna mendukung perluasan operasional tersebut, Fabelio meningkatkan kemampuan layanan pengiriman di hari yang sama, serta kapasitas penyimpanan hingga 80%. Strategi ini menjaga momentum bisnis positif, sejalan tingginya permintaan pelanggan. Baik tingkat kunjungan yang stabil di experience center dengan pemberlakuan social distancing, serta peningkatan penjualan secara online.

Baca Juga: Fabelio Menggaet Pendanaan Seri C Senilai US$ 9 Juta

CEO & Co-Founder Fabelio, Marshall Tegar Utoyo mengatakan, sebagai peritel furnitur berbasis teknologi, pengolahan data konsumen dan pemahaman tren sebelum dan sesudah pandemi menjadi dasar pengembangan bisnis Fabelio.

“Kami melihat permintaan desain furnitur berkualitas di Jawa Barat seiring perubahan kebiasaan pelanggan. Mereka melihat produk secara offline, kemudian membel online. Untuk memenuhi permintaan tersebut, Fabelio memiliki rencana ekspansi. Kami proyeksikan akhir 2020, volume transaksi tumbuh sedikitnya 150% dari level transaksi pada Juni.” ungkap Marshall, pekan lalu.


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER