Minggu, 28 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

Teamfight Tactics Mobile Segera Hadir di Asia Pasifik, Sudah Tiga Juga Lakukan Pre Register

BACA JUGA




FinTechnesia.com | Teamfight Tactics Mobile akan hadir di Asia Pasifik pada 22 November 2023!.Hitung mundur menuju pertarungan strategi seru melibatkan delapan orang dan gratis untuk semua orang di mana saja telah dimulai. Penggemar TFT di wilayah ini akan segera bisa memainkan game ini kapan saja dan di mana saja.

TFT adalah game autobattler multi-PvP yang menggunakan strategi. Di sini, pemain terlibat dalam pertempuran sangat kompetitif dan sosial dengan menyusun sekelompok champion dan item League of Legends dalam berbagai formasi di papan permainan berbentuk kotak-kotak, serta berusaha untuk bertahan lebih lama dari semua lawan lainnya.

Peluncuran TFT Mobile di Asia Pasifik akan menawarkan pengalaman bermain game. Memungkinkan cross-play yang lancar antara ponsel dan PC. Pemain PC dapat terjun kembali ke pertempuran penuh aksi di ponsel tanpa halangan. Progres game juga akan disinkronkan di kedua platform sehingga pemain dapat melanjutkan perjalanan TFT mereka saat menaklukkan lawan di platform mana saja.

Baca juga: Main Game Bisa Dapat Uang Jutaan Rupiah, Bermodalkan Smartphone di Genggaman Tangan

Hingga saat ini, lebih dari 3 juta pre-register tercatat untuk game ini. Pencapaian ini membuka beragam hadiah eksklusif yang dapat dinantikan oleh para pemain saat peluncurannya.

Hadiah-hadiah ini meliputi emote lucu, ikon eksklusif Little Legends Together, dan Bubble Tea River Sprite. Pemain juga dapat menantikan sejumlah event dalam game saat peluncuran, serta aktivitas lain di luar game di seluruh wilayah.

“Kami melihat minat yang luar biasa dari komunitas sejak pengumuman awal dan telah menjangkau pre-register lebih dari 3 juta pengguna sejak pengumuman pertama. Kami menyadari potensi besar untuk memanfaatkan momentum ini, untuk memperdalam keterlibatan di seluruh komunitas pengguna seluler yang kuat dan terus berkembang di Asia Pasifik,” ucap Resha Pradipta, Country Manager Riot Games di Indonesia dan Malaysia, Senin (23/10). (jun)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER