Selasa, 30 April 2024
FINTECHNESIA.COM |

WIR Group dan Politeknik Jakarta Internasional Mendorong Pengembangan SDM Keamanan Siber

BACA JUGA




FinTechnesia.com | PT WIR Asia Tbk (WIR Group) bersinergi dengan Politeknik Jakarta Internasional, salah satu perguruan tinggi swasta Indonesia yang berfokus pada penerapan sistem manajerial.

Melalui kolaborasi ini, WIR Group dan Politeknik Jakarta Internasional berkomitmen memberikan pendidikan yang relevan dan terkini dalam bidang keamanan siber kepada mahasiswa dan peserta pelatihan.

“Penting bagi para profesional di bidang teknologi memahami risiko keamanan siber dan memiliki keterampilan untuk melindungi informasi dan infrastruktur penting dari serangan,” kata Gupta Sitorus, Chief Sales Marketing Officer WIR Group, belum lama ini.

Kolaborasi ini diharapkan akan menciptakan kesempatan bagi para mahasiswa Politeknik Jakarta Internasional untuk mendapatkan pengetahuan yang praktis dan pengalaman nyata dalam menghadapi tantangan keamanan siber.

Baca juga: WIR Group Mencetak Pertumbuhan Kinerja Positif di Kuartal I 2023

WIR Group akan menyediakan akses ke teknologi terkini yang berkaitan dengan keamanan siber. Seperti platform simulasi serangan dan alat analisis risiko. Kedua pihak juga akan bekerjasama dalam mengembangkan kurikulum yang terintegrasi dengan pembelajaran praktis mengenai keamanan siber. Termasuk ancaman yang umumnya dihadapi di industri.

“Kami percaya WIR Group dapat melengkapi program pendidikan kami dengan keahliannya dalam bidang teknologi. Terutama terkait keamanan siber. Kami berharap para pimpinan perusahaan di WIR Group juga dapat memberikan ilmu praktis yang bermanfaat bagi mahasiswa kami baik dari sisi teknologi dan
keamanan data,” ungkap Taufik Hidayat, Direktur Politeknik Jakarta Internasional.

Kerjasama ini akan menjajaki berbagai bentuk kolaborasi seperti melibatkan WIR Group dalam pengembangan kurikulum, kegiatan belajar, dan penyediaan pengajar tamu untuk beberapa mata kuliah.

Mahasiswa akan memiliki kesempatan untuk berinteraksi dengan simulasi teknologi, seperti teknologi kecerdasan buatan (AI). (kai)


BERITA TERBARU

BERITA PILIHAN

header

POPULER